Aplikasi Al Quran Untuk Laptop Terbaik – Membaca serta mengamalkan Al Quran dianjurkan menurut agama Islam. Melihat perkembangan teknologi masa kini, tidak sedikit muslim dunia ingin membaca Al Quran secara digital. Sebagian besar ulama berpendapat, jika mempelajari Al Quran menggunakan gadget hukumnya Mubah atau diperbolehkan. Penasaran? Simak beberapa aplikasi Al Quran untuk laptop yang direkomendasikan berikut:
1. Al Quran Mushaf Madinah
Guna memberikan kemudahan dalam beribadah kini tersedia sebuah aplikasi yakni Al Quran Mushaf Madinah. Untuk memperkuat keimanan, software ini telah dilengkapi berbagai fitur unggulan. Yakni mode pencarian ayat maupun surat yang sangat mudah. Pengguna tinggal menyisipkan sebagian ayat kemudian dengan otomatis aplikasi akan bekerja mencari penggalan ayat tersebut.
Tidak hanya itu, pengguna dapat mengganti bagian warna lafadz sesuai keinginan. Tanpa perlu waktu lama apabila ingin mendonwload aplikasinya langsung saja kunjungi website resminya di https://nashr.qurancomplex.gov.sa/site/daownload.htm.
2. Ayat – Electronic Mosshaf Project
Media digital penyedia bacaan Al Quran berikutnya yakni sebuah aplikasi bernama Ayat. Ayat merupakan sebuah alat digital yang dirancang membantu serta mempermudah muslim dunia belajar membaca Al Quran secara digital. Tepat rasanya apabila aplikasi ini cukup direkomendasikan, salah satu alasannya adalah karena “Ayat” menyediakan setidaknya 20 bahasa dunia tak terkecuali bahasa Indonesia.
Aplikasi untuk perangkat laptop ini terbagi atas dua mode, yakni online dan offline. Pengguna hanya perlu melakukan sekali klik untuk membaca atau mendengarkan melalui suara MP3. Untuk mendownloadnya, caranya cukup mudah yakni tinggal mengunjungi situs resminya yakni di https://quran.ksu.edu.sa/.
3. Myquran Indonesia Little Quran
Sebagai Negara dengan jumlah muslim terbanyak, bukan suatu yang aneh jika Indonesia juga merancang sebuah aplikasi Al Quran untuk laptop. Aplikasi untuk membaca ini mempunyai suara berkualitas baik yang nyaman didengarkan. Ditambah dengan tampilan aplikasinya yang elegan dan sederhana namun syarat manfaat coba disajikan dalamnya.
Terlebih aplikasi ini gratis dan dapat digunakan secara offline. Oleh karenanya siapapun dapat dengan mudah membacanya dimanapun dan kapanpun. Sebagai pelengkap, pihak pengembang memberi rangkuman doa-doa yang dapat dinikmati gratis. Langsung saja kunjungi link download berikut untuk mengunduhnya https://napkforpc.com/apk/com.tws.myquraninafull/.
4. Zekr
Sama halnya dengan aplikasi yang telah dibahas di atas, Zekr juga hadir dengan membawa segudang fitur untuk kemudahan kala belajar membaca Al Quran. Aplikasi ini disediakan secara gratis lengkap dengan fitur penerjemah untuk berbagai bahasa di dunia termasuk Indonesia.
Mencari satu ayat di dalam Al Quran merupakan langkah mudah yang bisa dilakukan oleh aplikasi ini. Tidak sampai disitu, Zekr juga memberikan keunggulan yakni tersedia beberapa Qori ternama dengan suara nan merdu yang akan membuat hati siapapun yang mendengar menjadi teduh. Berikut ini merupakan link download aplikasi Zerk https://zekr-indonesia.soft112.com.
5. Al Quran Explorer
Menilik banyaknya deretan aplikasi Alquran untuk laptop, aplikasi satu ini termasuk dalam rekomendasi terbaik. Meskipun penampilannya terkesan jadul, buktinya aplikasi Al Quran Explorer cukup memberikan kemudahan bagi para muslim untuk lebih dalam mempelajari Al Quran.
Satu kekurangannya yakni, Al Quran Explorer hanya menyediakan terjemahan bahasa Inggris. Meski begitu pembaca tidak perlu khawatir karena aplikasi ini telah dilengkapi dengan penafsiran lengkap. Segera cari tahu mengenai apa itu Al Quran Explorer dan unduh aplikasinya dengan mengunjungi situs resmi di https://al-quran-explorer.en.softonic.com/#app-softonic-review.
Sebagai umat Islam yang baik, seseorang seharusnya senantiasa meniru dan melaksanakan segala perintah yang diwajibkan maupun disunnahkan. Tidak terkecuali dengan membaca Al Quran. Sebab dengan membaca Al Quran jiwa seseorang akan terasa lebih tenang. Itulah rekomendasi aplikasi Al Quran untuk laptop yang bisa dicoba.