Cara Bersihkan Interior Mobil – Kondisi mobil yang bersih pasti akan memberikan rasa nyaman selama berkendara. Interior mobil memang sudah seharusnya selalu dijaga agar tetap bersih dan rapi. Meskipun mobil sudah lama dipakai, tapi dengan cara pembersihan yang tepat suasana interior mobil bisa kembali kinclong seperti baru. Inilah 5 cara bersihkan interior mobil yang bisa dicoba di rumah:
Cara Bersihkan Interior Mobil agar Kembali Kinclong
1. Basmi Debu Dashboard
Bagian dashboard mobil perlu mendapat perhatian khusus karena paling mudah kusam dan berdebu. Posisi dashboard juga sangat dekat dengan pengendara sehingga kondisinya yang kotor akan sangat mengganggu kenyamanan. Pembersihan debu dashboard bisa dilakukan dengan kemoceng atau lap. Lalu, semprotkan juga cairan pembersih dan usap dengan kain lap sampai bersih.
Dashboard memiliki banyak bagian-bagian kecil yang mudah dimasuki debu. Bagian ini bisa dibersihkan dengan memakai kuas. Selain itu, bagian dashboard juga bisa diolesi cairan pelindung khusus. Produk ini bisa membantu memberi lapisan pelindung dan membuat tampilan dashboard lebih mengkilap.
2. Bersihkan Plafon
Bagian interior mobil yang cukup sulit untuk dibersihkan adalah plafon. Anda harus menggunakan metode pembersihan yang tepat karena salah langkah malah bisa membuat plafon berjamur. Sebaiknya, bersihkan plafon menggunakan lap yang dibasahi air atau cairan pembersih. Jangan langsung menggunakan air sabun untuk mengelap plafon.
Pembersihan plafon juga bisa dilakukan memakai vacuum cleaner. Namun, pastikan untuk memakai daya serap yang tidak terlalu tinggi. Jika ingin mengelap bagian plafon, usahakan untuk memakai jenis kain microfiber. Kain ini memiliki tekstur lembut sehingga tidak akan meninggalkan kerusakan pada plafon.
Baca Juga:
3. Rawat Jok Mobil
Jangan sampai lupa merawat jok karena ini adalah bagian yang cukup penting di dalam sebuah mobil. Cara bersihkan interior mobil khususnya bagian jok adalah dengan menyesuaikan jenis bahan jok itu sendiri. Jika bahan jok yang dipakai adalah original leather maka gunakan plas chamois atau kanebo dan lap kain yang berbahan lembut. Siapkan juga vacuum cleaner serta kuas bulu yang lembut untuk menjangkau area sempit.
Sementara itu untuk jenis bahan jok beludru bisa dibersihkan memakai cairan pembersih khusus. Gunakan produk cairan pembersih yang cocok dengan kain beludru. Gunakan lap lembut dan kuas untuk menjangkau wilayah terjepit. Selain itu, pemakaian vacuum cleaner juga masih bisa dijadikan pilihan.
4. Bersihkan Karpet
Jika bagian plafon sudah bersih, maka karpet juga harus dibersihkan. Karpet mobil yang kotor pasti sangat mengganggu kenyamanan pengendaranya. Keluarkan semua karpet dari mobil kemudian sikat sampai semua debu rontok. Bagian noda yang menempel di karpet bisa dibersihkan pakai cairan pembersih noda. Jika karpet dicuci menggunakan air, maka jemur dulu sebelum dimasukan kembali ke mobil.
5. Ringkas Barang dalam Mobil
Jangan membuat interior mobil semakin kotor dengan tumpukan barang-barang yang sebenarnya tidak penting. Bersihkan mobil dari segala jenis sampah dan barang-barang pribadi yang seharusnya tidak ada di dalam mobil. Periksa bagian kantong belakang jok, cup holder, dan bagian-bagian lain yang berpotensi sebagai tempat sampah di dalam mobil.
Jaga kebersihan mobil dengan meringkas barang yang ada di dalamnya. Jika memang harus menyimpan beberapa barang di mobil maka diatur sebaik mungkin. Gunakan kotak dan letakkan di bagian bagas untuk memberi tampilan rapi pada interior mobil yang dipakai.
Itulah 5 cara bersihkan interior mobil sampai kinclong yang mudah dilakukan. Mobil yang bersih dan rapi pasti akan membuat pengendaranya lebih bahagia. Suasana mobil yang nyaman akan membuat pengendaranya jadi lebih semangat beraktivitas dan lebih produktif. Tak perlu keluar biaya mahal, membersihkan interior mobil bisa dilakukan sendiri di rumah.