Merk Oli Motor yang Paling Bagus dan Berkualitas – Oli merupakan salah satu komponen yang penting dalam motor yang perlu diganti secara rutin. Penggantian tersebut bertujuan untuk menjaga kinerja mesin motor dan meminimalisir adanya kerusakan pada mesin. Oli motor tidak boleh dipilih secara sembarangan. Untuk mendapatkan performa motor yang baik, maka penting untuk memilih oli motor yang paling bagus.
Sayangnya, tidak sedikit masih mengalami kebingungan dalam memilih dan menggunakan oli motor yang berkualitas. Untuk mencegah kesalahan dalam pemilihan oli dan mendapatkan hasil yang diinginkan dan maksimal, simak ulasan di bawah ini. Berikut ini tujuh merk oli yang paling bagus dan berkualitas.
1. Yamalube
Merk oli motor yang paling bagus dan berkualitas yang pertama adalah Yamalube. Jika dilihat dari namanya, sudah terlihat bahwa merk oli motor yang satu berasal dari Jepang, tepatnya oleh Yamaha. Yamalube cocok digunakan untuk motor sport modern dari Yamaha. Oli ini dapat tahan dalam berbagai cuaca ekstrem, panas ataupun dingin.
Yamalube merupakan salah satu merk oli terbaik di Indonesia karena keseluruhan dibuat dari hasil sulingan minyak bumi. Oli ini dapat membersihkan hingga celah yang kecil dan mampu meningkatkan performa motor dengan cepat dan awet.
2. TOP 1
TOP 1 merupakan oli yang memiliki basis synthetic oil dan dirancang untuk memenuhi spesifikasi motor matic terutama Honda dan Yamaha. Merk oli ini memiliki kelebihan berupa mampu memberikan kondisi berkendara yang lebih halus terutama ketika motor matic yang terjebak kemacetan.
Hal ini dikarenakan oli ini diformulasikan dengan smooth riding additive. Selain itu, TOP 1 mampu memberikan perlindungan yang lebih tahan lama dan membuat motor menjadi irit dalam hal bahan bakar. Merk oli ini memiliki kadar sintetis tinggi dan melampaui kualitas sertifikasi JASO MB terbaru 2016.
3. AHM
Merk oli selanjutnya adalah AHM Oil atau yang dikenal dengan AHM. Oli ini diproduksi oleh PT. Astra Honda Motor dan dikhususkan untuk semua motor merk Honda. AHM dibagi menjadi empat jenis. Harga merk oli ini terbilang cukup terjangkau , seperti sebesar 40 ribu rupiah untuk kemasan AHM sejumlah 1 liter.
4. Castrol
Castrol Oil atau Castrol merupakan merk oli motor yang sering digunakan di Indonesia. Memiliki spesifikasi dan kualitas yang bagus, merk oli yang satu ini memiliki daya tahan dan perlindungan yang optimal. Namun, harganya terbilang cukup mahal, misalnya sekitar 70 ribu rupiah untuk kemasan 1 liter Castrol Power 1 Racing 4T.
5. Evalube
Kelima, merk oli motor yang paling bagus dan berkualitas adalah merk Evalube. Evalube merupakan oli buatan Yamaha yang memiliki tingkat kekentalan yang bagus. Selain itu, merk oli ini cocok untuk temperatur yang rendah. Oli ini memiliki harga yang terjangkau dan memiliki beberapa varian, salah satunya seperti Evalube 4T Pro Synthetic.
6. Federal
Merk Federal sebelumnya pernah menjadi partner setia dari Honda. Federal memiliki harga yang cukup terjangkau dan kualitas yang terbilang bagus. Di Indonesia, saat ini Federal masih mampu mencapai angka penjualan yang tinggi. Oli ini memiliki kekentalan yang tinggi dan didukung oleh teknologi yang canggih sehingga mampu menjaga performa mesin motor.
7. Shell
Shell merupakan merk oli motor terbaik yang memiliki harga yang terjangkau. Merk oli ini dikenal sebagai merek terkemuka di dunia dan berkualitas terbaik. Selain itu, Shell didukung oleh teknologi modern dengan tingkat kekentalan yang pas. Oli ini bisa didapatkan hanya dengan harga mulai dari 30 ribu hingga 100 ribu rupiah.
Itu tujuh merk oli motor yang bagus dan berkualitas yang dapat dipilih dan dicoba untuk motor kesayangan. Sebagian besar memiliki kekentalan yang bagus dan beberapa di antaranya didukung oleh teknologi modern. Oli dapat dipilih sesuai dengan kondisi dan kebutuhan. Jangan khawatir, harga-harga yang ditawarkan juga cukup terjangkau oleh masyarakat Indonesia.