Jurusan Kuliah yang Cocok untuk Lulusan SMK Akuntansi – SMK akuntansi lekat dan erat kaitannya dengan angka dan menghitung. Jurusan ini banyak digandrungi banyak orang yang lebih suka proses menghitung daripada menghafal. Ada banyak jurusan kuliah yang cocok untuk lulusan SMK akuntansi yang bisa dipilih. Sebagian besar adalah jurusan yang juga mengharuskan untuk menghitung.
Pasti sebagian orang sudah sangat mengenal beberapa jurusan kuliah ini. Mungkin masih ada yang belum mengetahuinya juga. Maka dari itu, beberapa jurusan tersebut akan di bahas tuntas pada pembahasan di bawah ini. Berikut uraian jurusan kuliah untuk lulusan SMK akuntansi, diantaranya:
1. Akuntansi
Jika sudah sangat menyukai jurusan akuntansi sejak SMK, bukan tidak mungkin untuk melanjutkannya di jenjang kuliah. Bila sudah pernah mempelajari akuntansi, maka saat kuliah akan lebih mudah karena pernah memahami materi saat SMK. Hal ini akan membuat ilmu akuntansi yang dimiliki semakin berkembang dan mudah diingat.
2. Manajemen Perbankan
Bisa jadi seseorang sudah bosan dengan akuntansi, tapi masih ingin melanjutkan dengan jurusan yang tidak terlalu jauh dari angka. Maka bisa memilih jurusan manajemen perbankan yang tersedia di beberapa universitas. Seperti namanya, jurusan ini mengajarkan bagaimana mengatur keuangan yang ada di bank.
3. Statistika
Jurusan selanjutnya adalah jurusan statistika. Jika memilih jurusan ini, maka ilmu akuntansi saat SMK masih bisa digunakan dengan baik. Hal-hal yang dipelajari di jurusan ini tidak jauh dari angka dan perhitungan karena jurusan ini salah satu cabang matematika. Disini mahasiswa mempelajari cara menghitung data-data.
Sebagai salah satu jurusan kuliah yang cocok untuk lulusan SMK akuntansi, lulusan jurusan ini sangat dibutuhkan. Banyak data-data di berbagai instansi yang harus dihitung. Jadi, prospek dan peluang kerja dari lulusan jurusan statistika juga sangat bagus. Tidak ada salahnya untuk memilih jurusan ini di masa mendatang.
4. Ekonomi
Terkadang ada juga siswa yang ingin memanfaatkan ilmunya dalam skala yang lebih besar. Maka dari itu, jurusan ekonomi adalah jurusan yang paling tepat untuk dipilih. Jurusan ini akan mempelajari mengenai ekonomi secara lebih luas atau biasa disebut makro. Jadi tidak hanya sekedar perhitungan hal-hal kecil saja.
5. Perpajakan
Orang yang mempelajari akuntansi di SMK, tentu tidak asing lagi dengan yang namanya pajak. Biasanya mata pelajaran ini akan menjadi salah satu yang diajarkan. Saat memasuki bangku perkuliahan, perpajakan menjadi jurusan yang bisa dipilih. Mendalami ilmu perpajakan secara lebih mendalam tentu akan sangat menyenangkan.
6. Manajemen Logistik
Mungkin banyak yang masih asing dengan jurusan satu ini. Bisnis logistik adalah dasar dari adanya jurusan manajemen logistik. Hal-hal yang dipelajari tentu tidak jauh dari bisnis tersebut. Mulai dari bagaimana menghitung keuntungan, kerugian, hingga ongkos yang dibutuhkan. Lulusan jurusan ini akan sangat dibutuhkan oleh beberapa perusahaan.
7. Aktuaria
Sebuah perusahaan biasanya akan sangat memperkuat bidang keuangannya. Salah satu karyawan yang sangat dibutuhkan dalam hal tersebut adalah lulusan jurusan aktuaria. Materi yang dipelajari adalah mengenai bagaimana mengetahui dan menghitung resiko keuangan pada sebuah perusahaan di kemudian hari.
Jurusan ini sangat jarang didengar oleh sebagian besar orang. Banyak yang belum mengetahui jurusan yang bagus ini. Jadi, lulusan SMK akuntansi juga bisa menempuh pendidikan di jurusan ini. Ilmu yang didapat di SMK tentu akan sangat bermanfaat dalam proses perhitungan yang akan dilakukan.
Itulah beberapa jurusan kuliah yang cocok untuk lulusan SMK akuntansi saat ini. Semuanya akan sangat membutuhkan ilmu akuntansi dari SMK. Jadi, tidak ada salahnya mempertimbangkan salah satu di antaranya. Selain jurusan akuntansi, masih ada berbagai jurusan yang bisa dipilih. Semua memiliki prospek kerja yang bagus ke depannya.